-
Details
-
Venue: Kenang Coffee & Space, Palembang, Sumatera Selatan
-
Date & Time: 23 Nopember 2018 @ 16:00 - 18:00 WIB
-
Organizer: Akber Palembang
-
Contact:
Masa-masa menjadi jobseeker atau pencari kerja emang hal yang paling menyebalkan. Dikarenakan membuat para jobseeker sering merasa cemas dalam menanti panggilan kerja setelah meng-apply CV dan lamaran kerja ke perusahaan yang dituju. Bahkan, setelah menunggu dalam waktu yang cukup lama, ternyata lamaran sering ditolak.
Penolakan tersebut kadang bikin stress dan ngebuat para jobseeker sedih berkepanjangan. Ya enggak sih?
Ternyata, banyak hal yang menyebabkan para pencari kerja sering ditolak oleh perusahaan. Mulai dari kesalahan penggunaan kata-kata pada surat lamaran pekerjaan, penulisan CV, pakaian yang tidak sesuai, bahkan kesalahan saat interview.
So guys, pada kelas kali ini Akber Palembang bakal ngebahas mengenai hal apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan oleh seorang jobseeker saat melamar pekerjaan serta tips dan trik agar HRD perusahaan ingin mewawancari kamu. Bersama dengan Pak Tinus Eska, S.T, Branch Superintendent ELTI, kita semua akan belajar dan praktik langsung lho! It’s FREE.
Silakan datang dan catat tanggalnya.
Tanggal : Jumat, 23 November 2018
Pukul : 16.00-18.00 WIB
Tempat : Kenanga Coffee and Space
Registrasi melalui link ini 👉 bit.ly/akberplb109
Noted :
Membawa alat tulis
Disarankan membawa CV masing-masing